Wajit Cililin, Makanan Khas Bandung Barat Yang Masih Eksis Saat Ini

Nur Lenasari | Senin, 25 Desember 2023 08:44 WIB | 76 kali
Wajit Cililin, Makanan Khas Bandung Barat Yang Masih Eksis Saat Ini

Siapa yang gak kenal makanan satu ini sih, yang dibungkus dengan daun jagung kering dan terbuat dari gula aren serta parutan kelapa. Wajit Cililin, berasal dari Kabupaten Bandung Barat tepatnya di Desa Cililin, makanan satu ini sangat digemari masyarakat Bandung lho, karena citarasanya yang sangat manis, legit, dan yang pasti murah. Makanan satu ini bahkan melgenda pada zaman Belanda terlebih pada kaum bangsawan Belanda, hmmm menarik bukan.

Cara pembuatannya cukup panjang. Wajit Cililin berbahan dasar beras ketan, yang harus direndam terlebih dahulu kurang lebih satu hari. Kemudian, kelapa yang diparut dengan cara manual atau tradisional diambil bagian dalamnya saja.

Pada waktu proses pemasakan masih sederhana dengan menggunakan bahan bakar batok kelapa dan arang sehingga wangi khas muncul. Setelah melewati proses pemasakan tekstur adonan mengental kemudian, dibungkus dengan daun jagung kering dan dibentuk mengerucut seperti layaknya piramida.

Menurut dari sejarahnya, wajit Cililin ternyata sudah ada sejak abad ke-15 masehi. Dr. Riandi Darwis seorang pakar tata boga menuturkan pada saat itu sudah ditemukan naskah Sunda Kuno, yakni Sanghyang Siksakandang Karesian yang di dalamnya tertuang sebuah tulisan jika wajit masuk kelompok makanan manis yang dibuat orang Sunda.

Maka tak heran banyak sekali pengunjung luar Bandung membawa oleh-oleh makanan yang satu ini karena mempunyai ciri khas yang unik mulai dari rasa serta bentuk dari kemasannya.



Yuk Bagikan :

Baca Juga